Minggu, 29 November 2009

10 Hacker Ternama Di Dunia


LONDON - Keahlian seorang hacker seringkali dianggap 'merepotkan' sejumlah korbannya. Padahal belum tentu semua hacker bisa dicap negatif, banyak diantara mereka yang menggunakan keahliannya untuk tujuan-tujuan melihat atau memperbaiki kelemahan perangkat lunak di komputer.

Tapi akibat, ulah sejumlah hacker yang menggunakan keahliannya untuk tujuan jahat seringkali hacker mendapat pandangan negatif dari masyarakat.

Perjalanan untuk menjadi seorang hacker sendiri dilalui melalui perjalanan yang panjang. Untuk menjadi seorang hacker terkenal, tak jarang harus berhadapan dengan penjara. Tengok saja perjalanan 10 hacker ternama dunia berikut seperti dilansir Telegraph, Minggu (29/11/2009).

1. Kevin Mitnick
Pria kelahiran 6 Agustus 1963 ini adalah salah satu hacker komputer yang paling kontroversial di akhir abad ke-20. Pengadilan Amerika Serikat bahkan menjulukinya sebagai buronan kriminal komputer yang paling dicari di Amerika. Kevin diketahui pernah membobol jaringan komputer milik perusahaan telekomunikasi besar seperti Nokia, Fujitsu and Motorola.

Kevin Mitnick ditangkap FBI pada Januari 1995 di apartemennya di kota Raleigh, North Carolina atas tuduhan penyerangan terhadap pemerintahan. Saat ini, ia berprofesi sebagai seorang konsultan keamanan sistem jaringan komputer.

2. Kevin Poulson
Jauh sebelum menjadi senior editor di Wired News, Pria bernama lengkap Kevin Lee Poulsen ini dikenal sebagai seorang hacker jempolan. Pria kelahiran Pasadena Amerika Serikat, 1965 ini pernah membobol jaringan telepon tetap milik stasiun radio Los Angeles KIIS-FM, sehingga ia seringkali memenangkan kuis-kuis radio. Bahkan lewat kuis telepon via radio ia bisa memenangkan sebuah hadiah utama, mobil Porsche.

3. Adrian Lamo
Nama Adrian Lamo sering dijuluki sebagai 'the homeless hacker' pasalnya ia sering melakukan aksi-aksinya di kedai-kedai kopi, perpustakaan atau intenetcafe. Aksinya yang paling mendapatkan perhatian adalah ketika ia membobol jaringan milik perusahaan Media, New York Times dan Microsoft, MCI WorldCom, Ameritech, Cingular. Tak hanya itu, ia juga berhasil menyusupi sistem milik AOL Time Warner, Bank of America, Citigroup, McDonald's and Sun Microsystems. Kini pria tersebut berprofesi sebagai seorang jurnalis.

4. Stephen Wozniak
'Woz' begitu ia biasa disapa. Saat ini mungkin lebih dikenal sebagai seorang pendiri Apple. Tapi saat menjadi mahasiswa, Wozniak pernah menjadi seorang hacker yang cukup mumpuni. Pria berusia 59 tahun itu diketahui pernah membobol jaringan telepon yang memungkinkannya menelepon jarak jauh tanpa membayar sedikit pun dan tanpa batas waktu. Alat yang dibuat semasa menjadi mahasiswa itu dikenal dengan nama 'blue boxes'

5. Loyd Blankenship
Pria berjuluk The Mentor ini pernah menjadi anggota grup hacker kenamaan tahun 1980 Legion Of Doom. Blakenship adalah penulis buku The Conscience of a Hacker (Hacker Manifesto). Buku yang ditulis setelah ia ditangkap dan diumumkan dalam ezine hacker bawah tanah Phrack.

6. Michael Calce
Sejak usia muda Calce memang dikenal sebagai seorang Hacker. Aksinya membobol situs-situs komersial dunia dilakukannya ketika ia berusia 15 tahun. Pria yang menggunakan nama MafiaBoy dalam setiap aksinya itu, ditangkap ketika membobol pada tahun 2000 mengacak-acak eBay, Amazon and Yahoo.


7. Robert Tappan Morris
Nama Morris dikenal sebagai seorang pembuat virus internet pada tahun 1988, atau dikenal sebagai 'Morris Worm' yang diketahui merusak sekira 6.000 komputer. Akibat ulahnya ia dikenai sanksi untuk bekerja sosial selama 4000 jam. Kini ia bekerja sebagai pendidik di Massachusetts Institute of Technology.

8. The Masters Of Deception
The Masters Of Deception (MoD) merupakan kelompok hacker yang berbasis di New York. Kelompok ini sering mengganggu jaringan telepon milik perusahaan telekomunikasi seperti AT&T. Sejumlah anggota kelompok ini ditangkap pada tahun 1992 dan dijebloskan ke penjara.

9. David L. Smith
Smith dikenal sebagai penemu Mellisa worm, yang pertama kali ditemukan pada 26 Maret 1999. Mellisa sering juga dikenal sebagai "Mailissa", "Simpsons", "Kwyjibo", atau "Kwejeebo". Virus ini didistribusikan lewat email. Smith sendiri akhirnya diseret ke penjara karena virusnya telah menyebabkan kerugian sekira USD80 juta

10. Sven Jaschan
Jaschan menorehkan namanya sebagai seorang penjahat dunia maya pada tahun 2004 saat membuat program jahat Netsky dan Sasser worm. Saat ini ia bekerja di sebuah perusahaan keamanan jaringan. (ugo)

Rabu, 25 November 2009

Obama ucapkan Selamat Idul Adha


JAKARTA - Presiden Amerika Serikat Barack Obama menyampaikan ucapan selamat kepada umat Islam yang menunaikan ibadah haji dan merayakan hari raya Idul Adha.

"Michelle dan saya ingin menyampaikan ucapan selamat kepada kaum Muslim yang menunaikan ibadah haji tahun ini, serta kepada warga Muslim di Amerika dan seluruh dunia yang merayakan hari Idul Adha," ujar Obama yang dikutip dari siaran pers Kedutaan Besar AS di Jakarta, Rabu (25/11/2009).

Di Tanah Air, hari raya Idul Adha sendiri akan jatuh pada 27 November lusa. Ibadah haji dan Idul Adha menurut Obama mengingatkan pada kesamaan asal muasal tiga agama utama dunia yang berakar pada Nabi Ibrahim.

Dalam ibadah haji, yang merupakan ritual pertemuan terbesar di dunia, tiga juta warga Muslim dari berbagai kalangan, termasuk ribuan Muslim Amerika, berdoa di Gunung Arafah. Hari berikutnya, warga Muslim di seluruh dunia merayakan Idul Adha dan berbagi makanan kepada kaum duafa untuk merayakan ketulusan Nabi Ibrahim yang bersedia mengorbankan putranya sebagai wujud kepatuhan pada Allah.

"Tahun ini, saya bangga Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan telah bermitra dengan Kementerian Kesehatan Arab Saudi untuk mencegah dan membatasi penyebaran virus H1N1 selama musim Haji," kata Obama.

Kerja sama untuk memerangi virus H1N1, menurut pemilik nama lengkap Barack Hussein Obama ini, adalah satu cara untuk melaksanakan komitmen pemerintah Amerika Serikat untuk bermitra di bidang-bidang yang menjadi kepentingan bersama.


sumber : okezone.com

MADRID - Duel Real Madrid kontra FC Zurich pada matchday 5 penyisihan Grup C Liga Champions dini hari, bakal menjadi momen spesial bagi Iker Casillas. Dalam duel di Santiago Bernabeu nanti, kiper andalan El Real ini akan melakoni partai ke-100.

Penampilan Casillas dini hari nanti juga dipastikan bakal semakin mendekatkannya pada kiper legenda Jerman, Oliver Kahn. Diketahui, mantan kiper Bayern Munich dan Timnas Jerman ini hingga saat ini masih tercatat sebagai kiper dengan penampilan terbanyak di Liga Champions. Kahn tampil sebanyak 107 kali.

Torehan Kahn berpeluang besar dilewati Casillas, andai Madrid terus melaju di Liga Champions. Jika tak ada aral seperti cedera atau sanksi yang diterima, maka kiper 28 tahun ini bakal melewati rekor Kahn, saat Madrid melakoni partai final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Mei tahun depan.

Selain mendekati rekor Kahn, torehan ini mengantar Casillas menjadi pemain ketiga di kubu Real Madrid yang mampu menyentuh angka seratus. Raul Gonzalez dan Roberto Carlos menjadi dua pilar Madrid yang lebih dulu melakukannya.

Menyikapi hal ini, Casillas menanggapinya dengan dingin. Kiper andalan Timnas Spanyol ini lebih tertarik menyatakan keinginannya membawa Madrid tampil di final.

"Saya sangat beruntung bisa berada di tim hebat ini. Ini merupakan kompetisi yang paling spektakuler. Hal paling positif adalah di mana saya berhasil tampil di dua final (bersama Madrid) dan memenangi keduanya. Saya harap, musim ini, saat saye menyentuh final ketiga, saya juga akan kembali memenangkannya," ungkap Casillas sebagaimana dikutip AS, Rabu (25/11/2009).


sumber : okezone.com

Selasa, 24 November 2009


JAKARTA - Yahoo sukses menghadirkan acara khusus bagi web developer, yang bertajuk Open Hack Day, di Pusat Konferensi Balai Kartini, Jakarta. Acara yang berlangsung selama dua hari penuh ini memberikan kesempatan bagi para developer berbakat serta para partisipan yang inovatif untuk bertemu satu sama lain dan saling bertukar pengalaman sambil mengembangkan aplikasi bagi sebuah platform global.

Melalui Open Hack Day, web developer akan dapat berpartisipasi dalam acara bincang-bincang teknologi dan diskusi panel bersama para ahli teknologi terkemuka dan para inovator untuk membahas beragam teknologi dari Yahoo dan lebih banyak lagi. Dalam sesi ini, para developer akan mempunyai banyak kesempatan untuk belajar, berbagi dan berpartisipasi serta berkesempatan untuk mengakses secara langsung berbagai peralatan dan layanan untuk menjangkau khalayak yang tepat bagi aplikasi yang mereka ciptakan serta meraih sukses baik di dalam maupun di luar jaringan Yahoo.

Sesi-sesi tersebut akan diikuti dengan kesempatan untuk melakukan hack terhadap penawaran developer paling menarik sepanjang malam dan juga sepanjang hari. Acara ini akan ditutup dengan pameran hasil karya dari aplikasi yang telah dikembangkan selama acara berlangsung dan juga pemberian penghargaan bagi pemenang.

"Yahoo! berkomitmen untuk memacu pertumbuhan ICT dan industri Internet di Indonesia dengan berbagi lebih banyak lagi praktek-praktek terbaik serta mendukung ekosistem yang telah ada," ujar Pontus Sonnerstedt, Yahoo! Senior Director for Business Development and Indonesia Country Lead, Yahoo! Southeast Asia, melalui keterangan resminya, Selasa (24/11/2009).

"Open Hack Day merupakan bagian dari strategi Yahoo! untuk memberikan kesempatan pertama bagi para pengembang, penerbit dan pengiklan di Indonesia untuk menciptakan sebuah pengalaman situs yang inovatif, relevan, bersifat pribadi serta membangun bisnis di antara para pengguna Yahoo!," tambahnya.

Dalam acara tersebut, Yahoo menyediakan koneksi bagi para developer ke jutaan pengguna dalam jaringan Yahoo!, menyediakan kesempatan untuk memanfaatkan aplikasi mereka di dalam platform Yahoo! dengan menggunakan data dari Yahoo! homepage, Yahoo! Mail, fasilitas Yahoo! Messenger, situs untuk berbagi foto Flickr dan penanda situs-situs penting Delicious, sebagai beberapa contoh diantaranya. Dengan menggunakan konten dan data dari jaringan Yahoo! akan memberikan nilai lebih kepada aplikasi pihak ketiga.

"Lebih dari 300 hacker yang telah terdaftar di Open Hack Day pertama di Asia Tenggara dengan sebagian partisipan berasal dari beberapa negara di ASEAN," ujar Michael Smith Jr., Head of Yahoo! Developer Network, Yahoo! Southeast Asia.

"Partisipan Open Hack Day akan berkesempatan merasakan pengalaman yang dialami oleh sekelumit orang elit di seluruh dunia, yaitu persahabatan, kerjasama, dan kompetisi dalam menciptakan aplikasi-aplikasi terbaik yang mereka miliki. Acara ini merupakan acara yang sangat unik dalam komunitas developer," tandasnya.


sumber : okezone.com

Schumacher Bebas Pilih Jabatan???


BRACKLEY - Brawn GP alias Mercedes Grand Prix membantah segala kemungkinan memakai jasa Michael Schumacher sebagai pembalap musim 2010. Kabar terakhir menyebut, skuad yang dimotori Ross Brawn ini memberi opsi manajerial kepada legenda Formula 1.

Spekulasi terus mencuat beberapa hari terakhir. Tujuh kali juara dunia F1 Schumacher disebut-sebut bakal mengawal Mercedes mendampingi kompatriot Nico Rosberg musim depan.

Tim principal Brawn membantah isu tersebut. Kepada Auto Motor und Sport, Brawn menegaskan: "Mustahil kami menjalin kerjasama. Schumi berkata comebacknya hanya bersifat sementara. Sebaliknya, kami menginginkan kontrak jangka panjang."

Pernyataan Brawn diamini bos motorsport Mercedes Norbert Haug dan CEO tim Nick Fry. Keduanya menepis kemungkinan mantan pembalap 40 tahun itu mengawal sasis mereka.


Namun, bantahan demi bantahan tidak menyurutkan munculnya isu baru. Sebab, seperti dilansir F1complete, Selasa (24/11/2009), Mirror menyebut Schumi bebas menentukan jabatan dalam tim, kecuali sebagai pembalap.

Kabarnya, Brawn siap melakukan diskusi terbuka untuk opsi terakhir itu. Karena ada beberapa peran penting di kokpit yang sesuai dengan karakternya, diantaranya manajemen, duta investigasi lapangan atau penasehat.

sumber : okezone.com

Messi : Barca Juara Grup


BARCELONA - Nada optimis dikumandangkan gelandang Barcelona Lionel Messi. Pilar Timnas Argentina ini menegaskan El Barca akan tampil sebagai jawara Grup F Liga Champions. Otomatis, tiket babak 16 besar dikantongi Barca.

Barcelona sendiri dalam posisi sulit karena masih terjerembab di urutan ketiga dengan lima poin. Puncak klasemen diduduki Inter Milan (6), disusul Rubin Kazan (5). Untuk mewujudkan ambisi tersebut, Barcelona harus menumbangkan Inter Milan di Camp Nou, Rabu (25/11/2009).

Seperti diketahui, peluang Barcelona tergelincir di babak penyisihan grup juga terbuka lebar. Bila Barca gagal menggilas Inter dan Rubin membukukan kemenangan atas Dynamo Kiev, klub asuhan Josep Guardiola tersebut tinggal menunggu mukjizat.

Namun, Messi yang menghadapi tes kebugaran karena masalah di pahanya, bersikeras Barca akan menjadi jawara grup. "Kami mempunyai kelompok yang sangat sulit dan penuh permainan rumit," kata Messi kepada Skysports News, Selasa (24/11/2009).

"Kami punya pertandingan yang sangat buruk dan juga nasib buruk di kandang sendiri melawan Rubin Kazan. Artinya, seluruh pertandingan berjalan rumit," lanjut Messi.

"Sekarang lakukan atau mati. Hanya ada dua pertandingan ke depan dan yang baik adalah kami masih bergantung pada hasil kami sendiri. Jadi saya tetap langkah Barcelona positif," pungkasnya.


sumber : okezone.com

Gantikan Game Edukasi, ITB Kembangkan Simulator


Jakarta - Setelah banyak membuat game-game edukatif, Institut Teknologi Bandung (ITB) saat ini tengah membuat simulator. Hal ini dilakukan guna menjawab tantangan dunia game dan animasi ke depannya.

"Sekarang kita mengembangkan simulasi-simulasi. Dulu kita buat game-game yang sangat edukatif," ujar Intan Rizky Mutiaz, Staf Pengajar Multimedia dan Video Director, Fakultas Seni Rupa dan Desain ITB saat berbincang dengan detikINET di ruang seminar FSRD ITB, Selasa (24/11/2009) sore.

Dijelaskan oleh Intan, game yang dikembangkan di ITB dulu adalah game yang edukatif. Hal ini karena pihaknya mendapatkan bantuan dari Diknas. Itulah sebabnya ITB digenjot oleh Diknas untuk membuat game yang edukatif.

"Seperti yang sekarang kita kerjakan. Kita membuat simulasi untuk panzer. Dan simulasi ini dibeli oleh Pindad. Ya, daripada mereka menggunakan panzer asli untuk latihan, mending pakai simulasi. Jadi tidak ada risiko apapun," terang pria berkulit putih ini.

Namun tidak sepenuhnya ITB meninggalkan game. Proyek-proyek game dan animasi masih juga dikerjakan olehnya. Hanya saja pihaknya saat ini berkonsentrasi untuk memproduksi simulator-simulator bagi kebutuhan industri.


sumber : detikinet.com

Telkomsel Bidik 100 Juta Pelanggan di 2010


Jakarta - Telkomsel menargetkan jumlah pelanggan selulernya di sepanjang tahun 2010 mendatang bisa genap menjadi 100 juta. Kontribusi pelanggan terbanyak diharapkan tetap datang dari kartu prabayar Simpati.

Menurut Vice President Telkomsel Area II, Irwin Sakti, jumlah pelanggan seluler Telkomsel saat ini telah mencapai 82 juta dengan kontribusi terbesar dari prabayar Simpati 57 juta, sisanya kartu As 24 juta dan kartu Halo 1 juta.

"Pelanggan Simpati sepanjang tahun 2009 ini telah tumbuh 15 juta lebih. Dengan tren pertumbuhan ini, kami yakin target 100 juta pelanggan di 2010 bisa tercapai," ujarnya kepada detikINET di sela peluncuran brand terbaru produk tersebut dengan nama Simpati M@x, di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Selasa (24/11/2009) .

Dengan pertumbuhan sebesar itu, Telkomsel optimistis Simpati melalui kemasan terbarunya tetap bisa diandalkan untuk menggaet pasar melalui akuisisi pelanggan baru maupun dari pelanggan operator lain.


Dalam edisi terbarunya, paket perdana Simpati M@x yang dibanderol Rp 10 ribu menawarkan gimmick bonus gratis konten dengan nilai lebih dari Rp 100 ribu yang dapat diakses melalui *999#. Namun sejatinya, pulsa yang disediakan untuk tahap awal hanya Rp 5 ribu.

"Kami lebih mengutamakan value layanan yang berguna bagi pelanggan. Bukan dengan cara banting harga untuk sekadar mengakuisisi pelanggan. Terbukti, strategi kami berhasil menjaring banyak pelanggan," pungkas GM Marketing Telkomsel, Nirwan Lesmana.


sumber : detikinet.com

Hadir di Indonesia,Nokia E72 Incar Penggila Em@il


Jakarta - Setelah sebelumnya diluncurkan secara terbatas, Nokia E72 akhirnya resmi hadir untuk pasaran luas di Indonesia. Ponsel tersebut diklaim sangat cocok bagi pengguna yang sangat mengandalkan email.

Kehadiran Nokia secara resmi di Indonesia ditandai dengan sebuah acara bernuansa sosial di Atrium Plaza Senayan. Acara ini menghadirkan beberapa penggiat sosial seperti Pandji Pragiwaksono (Indonesia Unite), Daniel Mananta (DAMN! I Love Indonesia), Iwan dan Indah Esjepe (Indonesia Bertindak), Nia Dinata, Hanny Kusumawati dan Nia Sadjarwo (Coin A Chance), Toto Sugito (Bike to Work) dan Ade Purnama (Sahabat Museum).

Demikian disampaikan Nokia dalam keterangan tertulis yang diterima detikINET, Selasa (24/11/2009). "Tujuan diadakannya kegiatan ini selain peluncuran produk terbaru Nokia adalah, untuk memberikan inspirasi kepada masyarakat Indonesia untuk mulai melakukan aksi nyata untuk Indonesia, dimulai dari hal sederhana dalam kehidupan sehari-hari," ujar Bob McDougall, General Manager, Nokia Indonesia.

Sedangkan secara global, Nokia E72 dikemas sebagai sebuah produk bagi kalangan yang sangat mengandalkan email dalam komunikasi sehari-hari. Ukko Lappalainen, Vice President, Nokia, mengatakan bahwa rata-rata orang menggunakan email dalam waktu 5 x 24 jam per tahun.

Dari segi fisik, Nokia E72 memiliki keyboard QWERTY mirip dengan Nokia E71. Sedangkan fitur di dalamnya mencakup fungsi seperti Ovi Mail, Ovi Maps, Nokia Messaging dan aplikasi lain.

Belum disebutkan secara resmi berapa harga Nokia E72 untuk pasaran Indonesia. Namun informasi di situs Nokia menyebutkan perkiraan harga produk ini, secara internasional, di kisaran Rp 4,9 juta


sumber : detikinet.com

MLM bantu tunanetra membaca


Jakarta - Pembaca, mungkin Anda bertanya-tanya bagaimana caranya MLM dapat membantu tunanetra membaca. MLM yang dimaksud bukanlah jaringan jual beli multi level marketing, melainkan sebuah alat bantu terkini karya putra Indonesia yang punya kepanjangan "My Learning Module for the Blind."

Dengan MLM for the Blind, kini tunanetra tak perlu lagi kesulitan memperoleh bahan bacaan berformat braille, atau mengimpor alat serupa yang dapat mengeringkan kantong. Penasaran? Simak terus artikel ini!

MLM for the Blind adalah sebuah alat bantu yang dikembangkan oleh beberapa mahasiswa dari Universitas Bina Nusantara (Binus) untuk mengakomodasi kebutuhan tunanetra akan alat bantu baca.

Dengan menggunakan MLM, tunanetra tak perlu lagi mencetak bahan bacaan ke format braille. Pengguna cukup mengetikkan bahan bacaan dalam sebuah file, dan alat ini akan menampilkannya secara real-time menggunakan bahan mekanik yang mensimulasikan huruf braille yang dapat langsung diraba.

MLM sendiri mulai digarap sekitar pertengahan oktober 2008 dengan lama waktu pengerjaan 6 bulan. Ide awalnya bermula dari penelitian kampus yang dilakukan oleh beberapa mahasiswa Binus yang ingin mengembangkan alat bantu baca bagi tunanetra.

"Kami berpikir alangkah lebih baiknya jika alat bantu yang akan ada nanti bentuknya simple, mudah dibawa-bawa (portable) dan tentunya mudah digunakan oleh tunanetra," jelas Erik Taurino, salah seorang anggota pengembang MLM.

Untuk diketahui saja. Biasanya tunanetra membaca buku atau bahan bacaan yang ditulis menggunakan huruf braille, yaitu format huruf timbul yang dapat dibaca dengan cara merabanya. Namun, mengingat huruf braille tidak dapat diperkecil, maka kertas yang dibutuhkan untuk mencetak pun sangat banyak. Sebuah kamus saku boleh jadi akan memerlukan sekitar 2 atau 3 tumpuk kertas yang sama tebalnya dengan buku Yellow Pages.

Cara kerja MLM sangat sederhana, yaitu mengubah teks bacaan ke bentuk braille yang dapat diraba oleh tunanetra. Pengguna cukup menyimpan bahan bacaan ke dalam MMC, dan mencolokkan MMC tersebut ke port card reader yang terletak di bagian atas MLM. Untuk sementara alat ini mampu mengenali teks yang tersimpan dalam file berekstensi TXT.

Setelah MLM aktif dan MMC terdeteksi, pengguna dapat meraba teks yang sudah diolah dalam bentuk braille pada panel yang tersedia. Panel tersebut berisi 42 kolom yang tiap kolomnya merepresentasikan satu huruf. Apabila jumlah karakter dalam sebuah bacaan melebihi 42, maka pengguna dapat melanjutkan pembacaan dengan tombol navigasi yang tersedia. Tombol ini juga berfungsi sebagai navigator untuk memilih file yang tersimpan dalam MMC seperti layaknya tombol "Next" "Back" atau "Enter" pada PC.

Tunanetra pun dapat membaca novel atau bahan bacaan lain tanpa harus khawatir MLM akan kehabisan tenaga. Alat yang menggunakan 6 baterai "AA" sebagai sumber energinya ini mampu aktif selama kurang lebih 8 sampai 10 jam tanpa henti.

Dengan adanya MLM, diharapkan tunanetra tetap dapat membaca buku tanpa harus kesulitan memperoleh buku braille yang saat ini memerlukan kertas dan biaya cetak yang tidak sedikit.

Selain itu, tim pengembang berharap alat ini nanti benar-benar dapat digunakan di lembaga pendidikan agar tunanetra dan orang awas (orang berpenglihatan) dapat belajar bersama tanpa batasan masalah buku braille lagi, sehingga pendidikan inclusive pun juga dapat diwujudkan.

Nantinya, bila alat ini ada di perpustakaan misalnya, maka koleksi buku yang ada di perpustakaan tidak hanya dapat dinikmati oleh orang awas saja, tetapi juga oleh tunanetra.

My Learning Module for the Blind pernah diikutsertakan dalam ajang lomba INAICTA 2009 (Indonesia ICT Award) dan keluar sebagai pemenang untuk kategori e-learning dan meraih penghargaan special mention.

Rencananya, MLM akan diikut sertakan dalam ajang lomba APICTA 2009 (Asia Pasific ICT Award) yang akan berlangsung pada tanggal 14-17 desember 2009.

"Kami berharap dengan diikutsertakannya alat ini dalam berbagai kegiatan award, akan ada pihak industri yang juga melihat pentingnya kegunaan alat ini bagi tuna netra, sehingga nantinya mereka juga dapat membantu dalam proses produksinya," tukas Erik.


sumber : detikinet.com

Otak dan Darah Diktator Italia Ditawar Online



Milan - Benito Mussolini adalah diktator Italia yang terkenal karena persekutuannya dengan Adolf Hitler pada masa Perang Dunia 2. Kabar mengejutkan datang, yakni otak dan sampel darah Mussolini dilelang di internet melalui situs eBay.

Cucu Mussolini, Alessandra Mussolini menyatakan ia begitu marah ketika mendengar bagian tubuh kakeknya itu dilelang online. Harga awal yang ditawarkan cukup tinggi, yakni sebesar 13 ribu Poundsterling (sekitar Rp 200 juta).

Namun pihak eBay langsung menghapus lelang bersangkutan. eBay menerangkan bahwa aksi pelelangan tubuh manusia memang dilarang keras dilakukan di website yang berbasis di Amerika Serikat ini.

Dilansir Telegraph dan dikutip detikINET, Selasa (24/11/2009), Alessandra menyatakan bagian tubuh kakeknya yang dilelang itu kemungkinan dicuri saat jenazahnya diotopsi di Milan. Mussolini terbunuh pada akhir Perang Dunia 2.


"Adalah suatu penghinaan seseorang menjual otak dan darah kakekku," ketus Alessandra Mussolini yang sekarang berkarir sebagai politisi.

Entah apakah bagian tubuh itu benar milik sang diktator, namun yang jelas sang penjual memang ingin memanfaatkan ketenaran Mussolini untuk mengeruk uang.



sumber : detikinet.com

Senin, 23 November 2009

5 keuntungan Google Chrome OS


Jakarta - Minggu ini Google telah meluncurkan sistem operasi berbasis open source bernama Chrome. OS ini akan segera menyambangi pasar pada musim liburan 2010 mendatang.

Sayang, Chrome OS hanya akan berjalan pada piranti keras yang memang ada kerjasama dengan pihak Google. Tentunya piranti yang cocok adalah sebuah netbook.

"Mungkin piranti yang cocok adalah sebuah netbook, yang memiliki SSD, konektifitas WiFi, serta full size keyboard," ujar Sundar Pichai, Vice President Google untuk manajemen produk, seperti dikutip detikINET dari PC World, Selasa (24/11/2009).

Lebih lanjut, Pichai membeberkan 5 keuntungan memakai Chrome OS:

1. Booting yang Cepat
Pichai menyebutkan bahwa Chrome OS sama seperti sebuah televisi saat dinyalakan. Tidak memiliki jeda waktu booting yang lama, karena tak memiliki aplikasi lokal yang membatasi ruang gerak hardware.


2. Masalah Keamanan
OS ini diintegrasikan dengan Chrome browser. Dengan demikian maka selayaknya browser, OS ini akan langsung mengupdate sistem keamanannya secara default. Hal ini masih ditambah lagi dengan penyimpanan data secara fisik dalam storage yang kini dirancang minimalis. Pasalnya semua data dapat disimpan secara online.


3. Dukung Arsitektur X86 dan ARM
Google berjanji untuk mengaplikasikan baik arsitektur X86, ARM dan code-code populer bagi netbook lainnya.


4. Menu Aplikasi
Sebuah aplikasi web yang baru kini dapat ditemui dalam menu aplikasi secara permanen pada Chrome OS ini. Hal ini akan membantu pengguna untuk mencari sebuah aplikasi baru langsung secara online. Selain memudahkan pengguna menu aplikasi ini juga menguntungkan pihak pengembang.


5. Akur dengan Microsoft Office
Walau Microsoft dengan Windows-nya merupakan pesaing berat mereka, namun Chrome OS ini ternyata juga mendukung dijalankannya dokumen office. Saat peluncuran Chorme OS, Pichai juga mendemokan bahwa Chrome dapat membuka sebuah dokumen via Microsoft office live. Microsoft office live adalah sebuah aplikasi web gratis bagi pengguna Windows live.

Saat pengguna membuka sebuah dokumen berekstensi .xls, Chorme OS akan langsung membuka Excel via Microsoft Office Live secara online.


sumber : detikinet.com


Jakarta - Teknologi SSD dirasa bakal berkembang di tahun-tahun mendatang. Kini SSD yang menggunakan interface SATA berkecepatan 6 Gb/s dari OCZ, telah dilirik banyak orang. Tak hanya berhenti di situ, OCZ berencana mengeluarkan eksternal SSD terbarunya yang konon memiliki kecepatan transfer 4 Gb/s

Dengan hal itu OCZ akan memiliki barang yang diinginkan beberapa maniak dengan eksternal storage. Pasalnya kepraktisan serta ketipisan SSD OCZ, kini didukung dengan interface berkecepatan tinggi dari USB 3.0

USB 3.0 yang juga dikenal sebagai SuperSpeed USB ini, digadang-gadang mampu melakukan transfer data sampai 4,8 Gbps. Berarti ini merupakan peningkatan signifikan daripada kecepatan 480 Mbps pada USB 2.0 yang saat ini umum dipakai.

Seperti dikutip detikINET dari PC Perspective, Senin (23/11/2009) produk terbaru OCZ tersebut bakal dipamerkan di Consumer Electronic Show (CES) 2010 mendatang. Kita tunggu saja, apakah barang ini juga akan menyambangi Indonesia ?


sumber : detikinet.com

Tamagochi kini Berwarna Dan Bisa di Download



Jakarta - Masih ingat Tamagochi? Pada era 1990-an mainan ini sempat populer di kalangan remaja Indonesia. Meski sekarang sudah banyak 'dilupakan', ternyata gadget sederhana itu masih terus dikembangkan.

Seperti detikINET kutip dari CoolestGadgets, Senin (23/11/2009), Bandai akan mengedarkan Tamagochi versi baru. Tamagochi ID, demikian mainan ini disebut,
memiliki beberapa pembaruan dibandingkan versi masa lalu.

Hal pertama yang terlihat berbeda adalah layar LCD Tamagochi yang kini berwarna. Hal kedua, konten aksesoris di dalamnya bisa ditambahkan sesuai keinginan pemain.

Konten tambahan bisa diunduh menggunakan ponsel untuk kemudian ditransfer ke benda berbentuk telur ini lewat inframerah.

Tamagochi ID mulai tersedia di Jepang pada 23 November 2009 dengan kisaran harga setara Rp 550.000. Warna yang tersedia adalah merah muda, biru, hijau, ungu, kuning dan putih.

Untuk mereka yang belum tahu, Tamagochi adalah simulasi memelihara binatang ala game Pet Society di Facebook. Pemain game ini diminta untuk merawat binatang virtual mulai dari telur hingga dewasa.

Perhatian terus menerus yang dibutuhkan Tamagochi membuat pemilik terikat secara emosional dengan peliharaannya. Di era 1990-an pemain Tamagochi biasanya membawa peliharaannya ke sekolah karena takut terabaikan atau mati jika ditinggal di rumah.


sumber : detikinet.com

Tersenyum Di Facebook , Wanita Kehilangan Asuransi



Jakarta - Gara-gara memposting foto saat berada di pantai ke Facebook, Nathalie Blanchard harus merugi lantaran pihak asuransinya tak mau lagi membayar tunjangan kesehatan. Wanita asal Kanada ini kepergok tersenyum bahagia dalam foto-foto tersebut.

Apa pasal? Ternyata Blanchard sedang berada dalam masa perawatan akibat depresi yang dideritanya. Selain cuti lama dari pekerjaannya di IBM, dia juga berhak mendapat tunjangan kesehatan bulanan dari perusahaan asuransi Manulife.

Nah, pihak asuransi rupanya memergoki foto-foto Blanchard di pantai itu, yang tampak sangat bahagia, jauh dari kesan depresi. Dalam balutan bikini, dia terlihat begitu ceria mandi matahari dan menari-nari. Dari sini, Manulife menilai Blanchard sudah sembuh sehingga menghentikan pembayaran pada nasabahnya itu.

Manulife menolak menjelaskan detail insiden ini. "Kami tidak akan menghindari atau menghentikan klaim yang valid semata-mata hanya berbasis informasi yang dipublikasikan di situs semacam Facebook," demikian pernyataan Manulife.

Namun mereka mengakui bahwa informasi dari Facebook dan sumber-sumber terkait, memang sering digunakan untuk mempelajari para klien. Demikian yang dilansir AFP dan dikutip detikINET, Senin (23/11/2009).

Minggu, 22 November 2009

Di Internet,Identitas Anda Dilego Seharga "Pisang Goreng"


Jakarta - Symantec, pembuat piranti lunak keamanan Norton, telah melakukan inisiatif agresif untuk memberi kekuatan pada pengguna untuk 'menolak' penjahat cyber yang akan menghancurkan hidup mereka. Masalahnya, penjahat online saat ini akan melakukan apa saja untuk mencuri semua milik Anda: ini termasuk uang, identitas bahkan hingga nama baik.

Setiap tiga detik, diperkirakan ada satu identitas yang tercuri online --bayangkan, ini artinya sekitar 10.512.000 identitas hilang per tahun. Dan metode yang digunakan para penjahat cyber itu semakin licik dan canggih.

Faktanya, Symantec memblokir rata-rata lebih dari 245 juta upaya serangan kode jahat di seluruh dunia per bulan selama 2008. Email palsu, situs abal-abal dan iklan online yang menipu korban untuk memberikan data-data sensitif seperti nomor kartu kredit. Hasil pencurian ini kemudian dijual di pasar gelap.

Seharga 'Pisang Goreng'

Pahamilah bahwa kejahatan cyber adalah kejahatan sungguhan; bahkan lebih menguntungkan, lebih mudah bagi pelaku untuk bersembunyi, dan bisa lebih susah untuk dituntut ke pengadilan. Sebagai bagian dari upaya mengungkap 'isi perut' salah satu industri ilegal paling besar di dunia ini, Symantec melakukan kegiatan penyamaran selama 1 Juni 2007 hingga 30 Juni 2008.

Dalam operasi itu, kami memperhatikan pertukaran produk dan jasa senilai kurang lebih USD 276 juta. Transaksi itu terjadi dalam sebuah pasar global bawah tanah yang boleh dibilang sama efisiennya dengan pasar ekonomi legal di dunia fisik.

Hasil riset tersebut telah dikeluarkan dalam Laporan Underground Economy dari Symantec pada awal 2009. Dalam laporan itu disebutkan, informasi kartu kredit adalah barang dan jasa yang paling sering diiklankan di ekonomi bawah tanah, sekitar 31 persen dari total. Paling murah, informasi ini bisa dijual pada kisaran USD 0.10 per kartu atau sekitar Rp 1.000. Paling mahal, informasi ini dijual pada harga USD 25 per kartu.

Rata-rata kartu kredit curian yang diamati Symantec memiliki limit lebih dari USD 4000 (Rp 37 juta). Artinya, potensi nilai semua kartu kredit yang diiklankan pada periode dalam laporan itu mencapai USD 5,3 miliar (lebih dari Rp 49 triliun).


Scareware

Dalam studi lainnya --laporan bertajuk Report on Rogue Security Software, yang merupakan hasil olah data selama 12 bulan sejak Juli 2008 hingga Juni 2009-- kriminal dunia maya ternyata makin sering menggunakan metode membujuk dengan menakut-nakuti agar pengguna mau membeli sebuah piranti lunak. Piranti lunak berbahaya itu, dikenal juga dengan istilah 'scareware', merupakan piranti lunak yang berpura-pura menjadi software keamanan. Aplikasi jahat ini memiliki sedikit, atau bahkan tak ada, kegunaan bagi pemakainya dan justru bisa menjadi pintu masuk berbagai program jahat.

Menurut studi tersebut, 93 persen instalasi dari 50 penipuan ala scareware merupakan hasil pengunduhan yang sengaja dilakukan korbannya. Kerugian awal dari korban taktik ini mecapai USD 30 hingga USD 100. Meski demikian, biaya yang dibutuhkan untuk memulihkan kembali identitas yang hilang bisa lebih besar.

Program jahat itu bukan hanya menipu untuk mendapatkan uang korban, tapi juga mencuri detil pribadi dan informasi kartu kredit yang disampaikan saat pembelian. Informasi itu bisa digunakan untuk penipuan lebih lanjut atau dijual di pasar gelap sehingga mengakibatkan pencurian identitas. Lebih parahnya lagi, beberapa piranti lunak jenis ini memang memasang program jahat yang membuat korbannya makin rentan serangan.

Symantec juga menggelar insiatif lainnya agar masyarakat umum memiliki informasi yang mereka butuhkan untuk tetap terlindungi. Ini mencakup upaya edukasi, tindakan dan juga aksi korporasi, antara lain:

1. Norton Internet Security 2010 dan Norton AntiVirus 2010

Norton Internet Security 2010 dan Norton AntiVirus 2010 menghadirkan keamanan berbasis reputasi model baru yang memungkinkan deteksi tak tertandingi untuk menemukan program jahat baru dan melangkah lebih jauh dari cara tradisional berbasis signature dan deteksi berbasis perilaku. Teknologi ini mengambil senjata paling canggih dari penjahat cyber --yaitu kemampuan mereka membuat program jahat yang unik dengan sangat cepat-- dan mengubah hal itu menjadi senjata bagi mereka. Model berbasis reputasi di Norton 2010 menghadirkan kekuatan dari data yang berasal dari 30 juta anggota Norton Community Watch.

2. Every Click Matters / Situs Khas Norton 2010

Situs ini melihat dunia kejahatan cyber dengan cara yang menyenangkan dan mendidik, ini termasuk menjelajahi apa saja bahaya digital dan siapa di belakangnya, memahami apakah Anda bisa terkena kejahatan cyber dan bagaimana menanganinya. http://www.norton.com/everyclickmatters

3. Norton Online Risk Calculator

Sebuah piranti lunak online yang menyediakan metode cepat dan gratis untuk mengevaluasi tingkat risiko dan memberikan perkiraan berapa nilai data pribadi yang Anda miliki bagi penjahat bawah tanah. http://www.everyclickmatters.com/victim/assessment.html

4. Buklet “Cyber Crime Exposed”

Sebuah buklet mendidik yang menampilkan detil dari ancaman di dunia kejahatan cuber, risikonya dan juga cara mengamankannya melalui langkah-langkah sehari-hari yang sederhana. www.norton.com/cybercrime

5. Seri Video Internet Black Market

Sebuah serial video yang memberikan kesempatan pada masyarakat untuk mengintip dan mempelajari cara kerja pasar bawah tanah, apa saja yang dijual dan apa metode penipuan terbarunya. Lihat beberapa videonya:
The Black Market - Where Identities Are Bought & Sold
The Threat Factory - Keystroke Logging From the Victim and Cybercrminal's Perspective
The Threat Factory - Phishing for Victims

6. Menyulitkan Penjahat Cyber untuk Menipu Anda

Dengan memberikan pendidikan soal ancaman kejahatan cyber, risiko yang dikandungnya dan cara-cara mengamankannya melalui langkah-langkah sederhana dilakukan lewat riset terbaru Symantec. Misalnya, update Security Response yang sedang berjalan, Report on the Underground Economy, Report on Rogue Security Software, Internet Security Threat Report dan juga laporan lain seperti yang ada di bidang spam atau phishing.

7. Norton Internet Safety Advocate

Marian Merritt dan Effendy Ibrahim adalah perwakilan Symantec, yang diakui secara internasional, yang terlibat dalam upaya seputar keamanan internet. Kami bekerja bersama pendidik dan organisasi pemerintah maupun swasta untuk membantu keluarga menikmati internet secara aman dan nyaman.

Ekonomi bawah tanah itu sungguh-sungguh ada, dan berkembang karena adanya anonimisitas yang dimungkinkan di dunia maya. Tapi seiring kita semua mengawasi komunitas gelap ini, semakin baik kita akan bisa menjaga pengalaman online kita.

Di tulisan selanjutnya, Symantec akan menunjukkan rincian dari 'senjata rahasia' terbaru kami yang akan menghantam penjahat cyber - keamanan berbasis reputasi. Simak terus di sini untuk mempelajari teknologi, cara kerja dan mengapa menjadi penting bagi Anda untuk mengamankan identitas Anda agar tidak tercuri dan dijual di pasar bawah tanah.


sumber : detikinet.com

Dimadav 1.0 Next Best Antivirus Indonesia


Dimadav Antivirus Revisi 1.0

Fitur" Dimadav :
-Dimadav Real Time Protector Yang Siap Melindungi Komputer Anda
-Crc32 Generator Yang Dapat Menambah Database Dimadav
-Service Tools
-Procces Explorer
-Registry Fix
-Scanner Pintar
-Quarantine virus menggunakan metode Aglorithm
-Ukuran File Sangat Kecil
-Portable
-Tampilan Lebih Menarik (Black Vista Edition)




Dan Masih Banyak Lagi,,,

So Tunggu Apa Lagi ???

Download : Dimadav Antivirus Revisi 1.0

antivirus ini jg bisa membersihkan virus yang saya selipkan di dalam Cheat Hack Cash Saya.
jadi inilah dia DIMADAV ANTIVIRUS 1.0

Ketika Blogger Bicara Lingkungan



Bandung - Isu lingkungan hidup rupanya menarik perhatian para blogger. Dalam sebuah kompetisi yang digelar di Bandung Elektronic Center (BEC), sebanyak 40 orang blogger menuangkan idenya tentang lingkungan hidup secara serentak.

Yah, dalam kegiatan Green Blog Competition ini, tidak hanya memposting tulisan tentang lingkungan hidup, tapi juga saling berbagi tentang blog dari tim blogdetik dan detikbandung. Para perserta sebagian besar adalah para pengunjung pusat elektronik terbesar se-Bandung ini.

Namun ada pula komunitas Rumah Blogger yang datang ikut meramaikan acara yang didukung penuh oleh Bandung Elektronic Center, Speedy dan Axioo ini.

"Dapat SMS dari teman-teman tentang acara ini. Ya udah sekalian aja ikut. Lumayan, ramai dan dapat hadiah," ujar Musa Kazim (13), anggota Rumah Blogger yang masih duduk di kelas 8 SMP N 7 Bandung, Sabtu (21/11/2009) sore.


Dalam kompetisi yang memperebutkan hadiah ponsel, bluetooth serta flashdisk ini, para peserta hanya diberikan waktu selama 30 menit untuk memposting tulisan mereka tentang 'go green' di blogdetik milik mereka.

Blog Green Competition ini merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian acara yang bertajuk 'BEC Goes Green'. Beragam acara digelar selama sebulan penuh di BEC. Selain acara workshop ada juga pameran serta kampanye go green.


sumber : detikinet.com

Sepasang Udang Terjual 8500 Dollar AS


Para peternak Taiwan berharap meraih keuntungan besar dari hewan langka, setelah sepasang udang cantik terjual dengan harga 8.500 dolar AS (Rp 80 juta) dalam satu lelang. “Udang Black King Kong meraih ketenaran di kalangan penggemar ikan hias setelah hewan itu dikembangkan oleh para peternak Taiwan tahun lalu,” kata Sharman Chou, Sekretaris Jenderal Perhimpuan Akuarium Taiwan.

Udang tersebut juga termasuk di antara daya tarik utama dalam pameran akuarium yang sedang diselenggarakan di Taipei pekan lalu. Udang berwarna hitam dan putih yang rata-rata memiliki panjang 1,5-2,5 centemeter dan memiliki umur sekitar 16 bulan itu, mencetak rekor harga tertinggi 8.500 dolar AS pada satu lelang online yang diselenggarakan di Jepang pada Mei.


“Saat ini permintaan melampaui pasokan sehingga kami melihat potensi pasar yang sangat besar buat udang itu, karena hewan tersebut langka dan sangat menantang untuk dikembangbiakkan,” katanya. Sejauh ini para peternak Taiwan hanya dapat menghasilkan kurang dari 100 udang sebulan, karena udang tersebut memiliki tingkat penyintasan (masa hidup) sekitar 10 persen, kata Chou.

Satu udang Black King Kong dengan panjang 1,5 centimeter dihargai antara 1.300 AS dan 1.500 dolar AS untuk eksport dan dapat berharga lebih dalam lelang. Ia menambahkan, para pembeli adalah peternak atau orang yang ingin memamerkan hewan air langka yang berharga mahal itu. Menurut laporan, pasar ikan unik di Taiwan menghasilkan 9,23 juta dolar AS per tahun. (republika)

Sejarah TNI AU akan di angkat menjadi Game



Bandung - Sejarah TNI Angkatan Udara (TNI AU) akan diangkat menjadi sebuah game. Game ini akan dikembangkan oleh Regional IT Centre of Excellence (RICE), PT INTI.

RICE saat ini tengah mencari investor untuk proyek pembuatan game yang menceritakan cikal bakal Angkatan Udara RI tersebut. Dana sebesar Rp 200 juta dibutuhkan untuk membuat game yang rencananya akan ada 2 skenario dengan beberapa level.


Proyek yang diberi nama Cureng 47 ini sengaja mengambil nama yang memang menjadi sejarah bagi TNI AU. Pesawat Cureng adalah pesawat peninggalan Jepang yang dipergunakan untuk melakukan pengemboman daerah-daerah yang dikuasai oleh Belanda. Peristiwa ini kemudian dijadikan sebagai cikal bakal TNI AU.

"Ini kenapa game tersebut diberi nama Cureng 47. Cureng sendiri dari jenis pesawat dan 47 dari tahun kejadiannya 1947. Game ini mengambil cerita cikal bakal TNI AU RI," tutur Manager Regional IT Centre of Excellence (RICE) PT INTI, Gerhard Simanjuntak, saat ngobrol santai dengan detikINET, Jumat (20/11/2009) malam.

Game yang rencananya akan dibuat secara bertahap ini, ada 2 skenario. Pemain akan diberikan pilihan untuk menyelesaikan game melalui skenario yang sesuai dengan cerita sejarah.

"Ini semuanya berdasarkan riset yang dilakukan oleh anak-anak(game development binaan RICE - red)," katanya.

Ditambahkan pula Gerhard, proyek ini membutuhkan dana yang tidak sedikit. Dalam proposalnya, dibutuhkan kurang lebih Rp 200 juta untuk lama waktu pengerjaan selama 3 bulan.javascript:void(0)

"Detilnya mereka (game development binaan RICE - red) yang tahu. Tapi yang jelas mereka butuh biaya untuk riset dan biaya sehari-hari mereka selama proses pengerjaan," kata pria berkacamata ini.


sumber : detikinet.com

Urusan Hacker,Indonesia Juaranya



Jakarta - Dari beberapa negara di Asia Tenggara, Indonesia telah dipilih sebagai tuan rumah Yahoo! Open Hack Day ASEAN. Bukan kebetulan belaka Indonesia menjadi tuan rumah acara digelar selama 21-22 November 2009 tersebut.

Pontus Sonnerstedt, Senior Director Business Development and Indonesia Country Lead, Yahoo! Southeast Asia, mengakui bakat hebat para hacker muda di Indonesia.

"Kami telah bekerja di Indonesia selama beberapa tahun, dan kami percaya akan kemampuan para web developer di Indonesia. Untuk itulah kami memilih Indonesia sebagai tempat diadakannya Open Hack Day," ujar Pontus, kepada sejumlah wartawan di Balai Kartini, Jakarta, Sabtu, (21/11/2009).



Open Hack Day ASEAN diikuti oleh peserta dari beberapa negara tetangga seperti, Malaysia, Filipina, Singapura dan Vietnam. Dan pada akhirnya, Indonesialah yang terpilih sebagai tuan rumah ketimbang negara lain tersebut.

Crayon,Children at Technology Competition 15 November 2009

CRAYON merupakan acara tahunan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer Universitas Gadjah Mada.



Acara ini berupa Lomba menggambar dengan komputer yang ditujukan bagi anak SD kelas 1-6 dengan total hadiah 3 Juta Rupiah + Trophy Gubernur DIY.

Kategori Peserta :

* Kategori A : Kelas 1-3 SD
* Kategori B : Kelas 4-6 SD



Waktu : Minggu, 15 November 2009 jam 09.00 – Selesai

Tempat : Atrium Utama Malioboro Mall

Pendaftaran : Himakom UGM, FMIPA Gedung Selatan Sekip Unit III (dekat Mirota Kampus, depan KFC) tanggal 23 Oktober – 12 November 2009

Biaya Pendaftaran : Rp. 40.000,-

CP : Adian (085758053898). Nana (08561094386)

Anda dapat pula melihat info mengenai event Crayon di Facebook



ini lomba gambar saat di Galeria Mall tahun lalu


For more widgets please visit www.yourminis.com